EFEKTIFITAS KINERJA MESIN CNC 5 AXIS PORTABLE KARYA MAHASISWA TERHADAP MESIN MILLING KONVENSIONAL

Aris Munandar, M.Tantowi (2020) EFEKTIFITAS KINERJA MESIN CNC 5 AXIS PORTABLE KARYA MAHASISWA TERHADAP MESIN MILLING KONVENSIONAL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS PANCASAKTI.

[img] Text
M.TANTOWI ARIS MUNANDAR (6415500057).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK M. TANTOWI ARIS MUNANDAR, 2019.“ Efektifitas Kinerja Mesin CNC 5 Axis Portable Karya Mahasiswa Terhadap Mesin Milling Konvensional” laporan Skripsi Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Pancasakti Tegal, 2019. Perkembangan teknologi komputer saat ini telah diaplikasikan kedalam alat-alat mesin perkakas diantaranya mesin bubut, mesin freis, mesin skrap, mesin bor. Hasil perpaduan teknologi komputer dan teknologi mekanik inilah yang selanjutnya dinamakan CNC (Computer Numerically Controlled). Mesin CNC lebih diunggulkan dari segi ketelitian (accurate), ketepatan (precision), fleksibilitas, dan kapasitas produksi. Mesin CNC 5 axis ini mempunyai beberapa kelebihan dibandingkan dengan mesin konvensional ataupun mesin CNC 3 Axis yaitu keakurasian yang tinggi, kepresisian yang tinggi, waktu pengerjaan benda kerja yang singkat, mampu mengerjakan bentuk benda yang komplek dan mempunyai kemampuan menghasilkan produk secara massal. Pada penelitian ini, metode yang digunakan yaitu metode eksperimen, metode ini berfungsi untuk mengetahui efektifitas mesin Milling CNC 5 Axis Portable Karya Mahasiswa Terhadap Mesin Milling Konvensional terhadap perbandingan ukuran/dimensi, waktu, dan kehalusan visual benda kerja. Dari hasil perbandingan proses permesinan dengan material kayu jati menggunakan mesin CNC 5 Axis Portable Karya Mahasiswa dengan pengerjaan menggunakan mesin Milling Konvensional terdapat selisih rata-rata dimensi desain sebesar 0,13 mm untuk mesin CNC 5 Axis dan 0,32 mm mesin Milling Konvensional, untuk waktu pengerjaan dibutuhkan waktu 143 menit untuk pengerjaan dengan menggunakan mesin CNC 5 Axis dan 269 menit untuk pengerjaan dengan mesin Milling Konvensional, dan dilihat dari kesamaan bentuk dapat dilihat pengerjaan mesin CNC 5 Axis lebih mendekati dengan desain benda kerja dibandingkan pengerjaan dengan menggunakan mesin Milling Konvensional, faktor itu dikarenakan mesin CNC 5 Axis dapat membuat radius (fillet), chamfer dan pengerjaan alur yang tepat sedangkan pada mesin Milling Konvensional tidak dapat membuat radius (fillet), chamfer dan terdapat alur yang salah pemakanan karena dikerjakan secara manual dan juga kurang presisi hasilnya sehingga hasilnya kurang sesuai dengan desain, dan terakhir untuk kehalusan benda kerja dapat dilihat secara visual dan menggunakan foto micro masing-masing permukaan yang dikerjakan. Kata kunci: Efektifitas Kinerja, Mesin CNC 5 Axis Portable, Mesin Milling Konvensional.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
T Technology > TS Manufactures
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Mesin
Depositing User: M. Tantowi Aris Munandar
Date Deposited: 17 Feb 2020 04:20
Last Modified: 10 Jan 2023 02:20
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/1176

Actions (login required)

View Item View Item