ETOS KERJA, KOMITMEN ORGANISASI DAN PENGARUHNYA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT NASMOCO BREBES

APRILIYANTI, NOVIA (2020) ETOS KERJA, KOMITMEN ORGANISASI DAN PENGARUHNYA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT NASMOCO BREBES. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
SKRIPSI BAB 1-5.....pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

APRILIYANTI, NOVIA.2020. Etos Kerja, Komitmen Organisasi, dan Pengaruhnya Terhadap Kinerja Karyawan Di PT Nasmoco Brebes. Skripsi. Pendidikan Ekonomi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Pancasakti Tegal. Pembimbing I Neni Hendaryati, M.Pd. Pembimbing II Dr. Beni Habibi, M.Pd. Kata Kunci: Etos Kerja, Komitmen Organisasi, Kinerja Karyawan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya (1) etos kerja dan pengaruhnya terhadap kinerja karyawan di PT Nasmoco Brebes, (2) komitmen organisasi dan pengaruhnya terhadap kinerja karyawan di PT Nasmoco Brebes, dan (3) etos kerja dan komitmen organisasi dan pengaruhnya terhadap kinerja karyawan di PT Nasmoco Brebes. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan di PT Nasmoco Brebes yang berjumlah 58 karyawan dan sampel diambil semua. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah teknik sampel jenuh atau sampel sensus. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis deskriptif, regresi linier sederhana dan regresi linier berganda. Perhitungan pengujian hipotesis menggunakan bantuan program SPSS versi 25. Hasil pengujian hipotesis dengan taraf signifikansi 5% diperoleh hasil yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh (1) etos kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan di PT Nasmoco Brebes sebesar 52,8%, (2) komitmen organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan di PT Nasmoco Brebes sebesar 22,2%, (3) etos kerja dan komitmen organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan di PT Nasmoco Brebes sebesar 55,9%. Berdasarkan penelitian ini diharapkan dapat menjadi informasi dan masukan bagi pimpinan Nasmoco Brebes dan kepada semua karyawan di PT Nasmoco Brebes untuk meningkatkan profesionalisme karyawan terutama pada etos kerja dan komitmen organisasi dalam bekerja agar lebih baik sehingga dapat meningkatkan kinerja karyawannya.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: Admin Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 07 Sep 2020 03:38
Last Modified: 04 Feb 2022 03:03
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/2717

Actions (login required)

View Item View Item