Pengembangan Modul Bahasa Indonesia Bagi Penutur Asing berbasis Budaya Lokal untuk Tingkat Pemula

Mulyati, Sri and Sulistianingsih, Endang Pengembangan Modul Bahasa Indonesia Bagi Penutur Asing berbasis Budaya Lokal untuk Tingkat Pemula. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

[img] Text
Pengembangan_MOdul_BIPA_berbasis_Budaya_Lokal_untu (2).pdf

Download (2MB)

Abstract

Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan oleh peneliti, fakta yang terjadi dilapangan adalah bahwa jumlah modul Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) masih sedikitjumlahnya. Hal ini menjadi permasalahan yang melatarbelakangi penelitian ini. Sehingga untuk menyelesaikan persoalan ini peneliti berusaha mengembangan modul sebagai bahan ajar. Modul yang dikembangkan menggunakan kajian Research and Development (R & D) dan sasaran dari modul ini adalah penutur asing tingkat pemula. Modul ini diintegrasikan dengan budaya lokal dengan tujuan supaya selain mahir berbahasa Indonesia, pengguna modul ini mempenyai pengetahuan tentang budaya lokal yang disajikan dalam bab-bab di dalamnya. lnformasi yang didapat dari kajian adalah: (1) bahwa modul yang dikehendaki bagi pengajar dan pelajar BIPA berupa modul yang didalamnya berisi materi yang menggunakan Bahasa yang sederhana, mudah dimengerti serta sesuai dengan tingkat kemampuan pemula, (2) bisa memberikan motivasi belajar, (3) dan tiap babnya berisi empat aspek kemampuan berbahasa (membaca, mendengarkan, berbicara dan menulis), (4) serta adanya soal• soal yang menyajikan pertanyaan yang ada kaitannya dengan tata Bahasa di tiap babnya, (5) modul disajikan menggunakan prinsip self-instructional dan sistematis, (6) grafik disajikan menggunakan prinsip konsistensi dan relevansi. Peneliti memberikan rekomendasi supaya dilakukan penelitian lebih lanjut yang mengkaji keefektifan modul Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) tingkat pemula, supaya modul yang dibuat bisa digunakan secara maksimal demi memberikan hasil yang maksimal pula dalam pembelajaran BIPA. Kata Kunci: modul BIPA, budaya lokal, tingkat pemula

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Sri Mulyati
Date Deposited: 08 Oct 2021 02:59
Last Modified: 17 Jan 2023 06:52
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/3898

Actions (login required)

View Item View Item