“DINAMIKA KONFLIK PENGELOLAAN SAMPAH ANTARA MASYARAKAT DENGAN PEMERINTAH DESA BANGSRI KECAMATAN BULAKAMBA KABUPATEN BREBES DAN ALTERNATIF MODEL RESOLUSINYA”

WAWAN SETIAWAN, . (2021) “DINAMIKA KONFLIK PENGELOLAAN SAMPAH ANTARA MASYARAKAT DENGAN PEMERINTAH DESA BANGSRI KECAMATAN BULAKAMBA KABUPATEN BREBES DAN ALTERNATIF MODEL RESOLUSINYA”. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
skripsi wawan baru - Wawan Setiawan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Setiawan, Wawan. 2021. Dinamika Konflik Pengelolaan Sampah Antara Masyarakat Dengan Pemerintah Desa Bangsri Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes Dan Alternatif Model Resolusinya. Skripsi, Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmpu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pancasakti Tegal. Pembimbing Drs. Sana Prabowo, M.Si, Unggul Sugi Harto, S.IP, M.Si. Kata kunci: Konflik Pengelolaan Sampah, Alternatif Model Resolusi Tujuan penelitian adalah: (1) Mendeskripsikan bagaimana dinamika konflik yang terjadi dalam pengelolaan sampah antara masyarakat dengan Pemerintah Desa Bangsri Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes (2) Mengetahui alternatif model resolusi konflik yang paling sesuai diterapkan dalam menangani konflik pengelolaan sampah antara masyarakat dengan Pemerintah Desa Bangsri Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes. Tipe penelitian adalah deskriptif kualitatif yang dapat memberikan gambaran mengenai bagaimana dinamika konflik yang terjadi dalam program pengelolaan sampah antara masyarakat dengan Pemerintah Desa Bangsri Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes dan alternatif model resolusi konflik yang paling sesuai diterapkan dalam penyelesaian konflik pengelolaan sampah antara masyarakat dengan Pemerintah Desa Bangsri Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan data primer berupa wawancara dan observasi secara langsung dan data sekunder yang didukung oleh dokumen terkait dengan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadinya dinamika konflik dalam pengelolaan sampah antara masyarakat dengan Pemerintah Desa Bangsri Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes disebabkan karena ketidakpuasan masyarakat mengenai pengelolaan sampah yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Bangsri. Adanya sampah yang selalu menumpuk, kurangnya fasilitas, pelayanan dan kegagalan musyawarah bersama yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Bangsri menjadi faktor penyebab konflik yang berkepanjangan. Berdasarkan hasil penelitian oleh peneliti alternatif model resolusi konflik yang paling sesuai diterapkan dalam penyelesaian konflik pengelolaan sampah antara masyarakat dengan Pemerintah Desa Bangsri adalah alternatif model resolusi konflik melalui rekonsiliasi.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Depositing User: Admin Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 04 Jan 2022 06:42
Last Modified: 02 Feb 2022 06:23
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/4436

Actions (login required)

View Item View Item