PENGARUH DEWAN KOMISARIS INDEPENDEN, KOMITE AUDIT, UKURAN KAP, DAN USIA LISTING TERHADAP SUSTAINABILITY REPORT (Studi Empiris Pada Perusahaan Sektor Barang Baku, Perindustrian, dan Barang Konsumen Primer yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2021)

Febrianti Lestari, . (2023) PENGARUH DEWAN KOMISARIS INDEPENDEN, KOMITE AUDIT, UKURAN KAP, DAN USIA LISTING TERHADAP SUSTAINABILITY REPORT (Studi Empiris Pada Perusahaan Sektor Barang Baku, Perindustrian, dan Barang Konsumen Primer yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2021). Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
COVER SAMPAI BAB 3 Febrianti Lestari_Akuntansi - Febrianti Lestari.doc
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
SKRIPSI BAB 4-5 Febrianti Lestari_Akuntansi - Febrianti Lestari.doc
Restricted to Repository staff only

Download (690kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA-LAMPIRAN Febrianti Lestari_Akuntansi - Febrianti Lestari.doc

Download (877kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh dewan komisaris independen, komite audit, ukuran KAP, dan usia listing terhadap sustainability report (studi empiris perusahaan sektor barang baku, perindustrian, dan barang konsumen primer di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2021). Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dengan menggunakan metode purposive sampling sehingga diperoleh jumlah perusahaan yang dijadikan sampel sebanyak 17 perusahaan dengan pengamatan selama 5 tahun, sehingga total sampel yang diperoleh sebanyak 75 tetapi terdapat data outlier atau data yang nilainya ekstrem sebanyak 7 data dan harus dihapuskan, sehingga total keseluruhan data yang diolah dalam penelitian ini sebanyak 68 data penelitian. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji statistik t, dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian yang didapat dengan analisis regresi linier berganda menyimpulkan bahwa dewan komisaris independen, komite audit, ukuran KAP dan usia listing secara simultan berpengaruh terhadap sustainability report dengan nilai signifikan 0,002. Dewan Komisaris Independen tidak berpengaruh terhadap sustainability report dengan nilai siginifikan 0,650. Komite Audit berpengaruh positif dan signifikan terhadap sustainability report dengan nilai siginifikan 0,015. Ukuran KAP berpengaruh poistif dan signifikan terhadap sustainability report dengan nilai siginifikan 0,073. Usia Listing berpengaruh positif dan signifikan terhadap sustainability report dengan nilai siginifikan 0,019. Kata Kunci: Dewan Komisaris Independen, Komite Audit, Ukuran KAP, dan Sustainability Report

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Admin Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 13 Feb 2023 06:51
Last Modified: 13 Feb 2023 06:51
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/6154

Actions (login required)

View Item View Item