ANIS NURKHASANAH, . (2021) KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION MATERI PENCEMARAN AIR TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF DAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK (Studi Eksperimen Pada Pembelajaran Pencemaran Air di SMP Al-Irsyad Kota Tegal Tahun Ajaran 2020/2021). Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.
Text
skripsi anis nurkhasanah fiks - Anis Nurkhasanah.pdf Restricted to Repository staff only Download (9MB) |
Abstract
NURKHASANAH, ANIS. 2021. “keefektifan model pembelajaran group investigation materi pencemaran air terhadap hasil belajar kognitif dan berpikir kritis peserta didik” Skripsi. Pendidikan IPA. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Pancasakti Tegal. Pembimbing I : Dr. Antonius Tri Widodo, M.Pd Pembimbing II : Yuni Arfiani, M.Pd Kata kunci : model group investigation, hasil belajar dan berpikir kritis Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui adanya efektifitas model pembelajaran group investigation terhadap hasil belajar kognitif dan berpikir kritis peserta didik. (2) untuk mengetahui adanya perbedaan hasil belajar kognitif dan berpikir kritis peserta didik dengan menggunakan model pembelajaran konvesional dan model pembelajaran group investigation. Jenis penelitian ini yaitu quasi experiment, dengan desain pretest dan postest kontrol group design. Populasi pada penelitian ini adalah peserta didik kelas VII SMP Al-Irsyad Kota Tegal tahun ajaran 2020/2021 dengan sampel peserta didik kelas VII C dan VII D dilakukan dengan menggunakan acak sederhana. Teknik pengumpulan data yaitu tes, angket, dan dokumentasi. Analisis data yang dilakukan yaitu uji paired sample t-test, uji N-gain, dan uji independent sample t-test. Hasil penelitian disimpulkan bahwa ( 1) model pembelajaran group investigation efektif terhadap hasil belajar kognitif mencapai nilai KKM 75% dan berpikir kritis peserta didik mencapai nilai KKM 60% dimana hasil N-Gain atau untuk mengetahui efektifitas peserta didik yaitu 47,45 dikategorikan cukup efektif. (2) terdapat perbedaan hasil belajar dan berpikir kritis peserta didik dengan menggunakan model pembelajaran konvesional dan model pembelajaran group investigation dapat dilihat dari presentae ketuntasan peserta didik dimana pada hasil belajar kelas eksperimen presentase ketuntasan 90% dan kelas kontrol presentase ketuntasan 42% untuk berpikir kritis peserta didik dimana kelas eksperimen mendapatkan nilai 75,66 dikategorikan kritis dan kelas kontrol mendapatkan nilai 56,71 dikategorikan cukup kritis.
Item Type: | Karya Ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan IPA |
Depositing User: | Admin Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 21 Oct 2021 04:54 |
Last Modified: | 20 Jun 2024 07:24 |
URI: | http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/4017 |
Actions (login required)
View Item |