ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO EQUITY RATIO DAN RETURN ON ASSET TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA

GIGIH RIFKI FATKHULLOH, . (2021) ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO EQUITY RATIO DAN RETURN ON ASSET TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
SKRIPSI_Gigih Rifki Fatkhulloh_4314500150-2 - gigih rifqi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Gigih Rifki Fatkhulloh, Analisis Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio dan Return On Asset Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia.. Skripsi, Tegal: Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pancasakti Tegal. 2021. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio dan Return On Asset Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel yang digunakan adalah perusahaan manufaktur sub sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2020. Jumlah perusahaan yang dijadikan sampel penelitian ini ada 36 perusahaan dengan menggunakan metode purposive sampling. Sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, pengujian asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji signifikansi parameter individual (uji T) dan koefisien determinasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan current ratio dan debt to equity ratio berpengaruh terhadap return saham. Sedangkan return on assset tidak berpengaruh terhadap return saham. Kata Kunci : current ratio, debt to equity ratio, return on asset dan return saham.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Admin Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 02 Dec 2021 03:22
Last Modified: 13 Jun 2024 04:06
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/4264

Actions (login required)

View Item View Item