RAMDHANI, FAISHAL HIDAYAT (2023) PROTOTYPE SISTEM KEAMANAN BRANKAS BERBASIS ARDUINO MENGGUNAKAN RFID (RADIO FREQUENCY IDENTIFICATION), PIN, GPS DAN PENGONTROL SUHU. Skripsi thesis, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Teknik Mesin.
Text
COVER - BAB 3 - Faishal Hidayat R.docx Download (2MB) |
|
Text
BAB 4 - 5 - Faishal Hidayat R.docx Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA - LAMPIRAN.docx Download (1MB) |
Abstract
Faishal Hidayat Ramdhani, 2023. Teknik Mesin Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Pancasakti Tegal, 6419500056. “PROTOTYPE SISTEM KEAMANAN BRANKAS BERBASIS ARDUINO MENGGUNAKAN RFID (RADIO FREQUENCY IDENTIFICATION), PIN DAN GPS DENGAN PENGONTROL SUHU”. Adanya kemajuan teknologi menjadikan manusia lebih mudah dalam melakukan suatu pekerjaan. Pada sekarang ini, sudah banyak teknologi baru yang lebih berkembang daripada teknologi sebelumnya. Pada sebuah sistem keamanan, tentunya memerlukan suatu pengembangan juga. Khususnya pada sistem keamanan terhadap barang dan surat-surat berharga seperti brankas. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk merancang sebuah sistem keamanan brankas yang dapat memberikan keamanan bertingkat agar tidak mudah dicuri dan membuat isi brangkas tetap aman. Alat ini juga dirancang untuk mendeteksi tindak kriminal yang dilakukan pada brankas, dimana apabila brankas dicuri, maka pemilik brankas dapat memonitoring lokasi dari brankas tersebut dengan cara mengirimkan pesan ke brankas melalui sms. Pada umumnya, sistem keamanan brankas pada kondisi saat ini, masih kurang efektif dan kurangnya otomatisasi pada pengaksesannya. Dari permasalahan tersebut, maka dibutuhkan teknologi untuk sistem keamanan brankas yang terintegrasi. Disini menggunakan arduino mega sebagai pusat kontroler, RFID sebagai pengidentifikasi kartu, GPS sebagai pembaca titik koordinat brankas, Keypad berfungsi untuk memasukkan PIN, Tilt sensor berfungsi untuk mendeteksi pencurian, dan LM35 sebagai pengontrol suhu brankas. Kata Kunci : Arduino, Pengaman Brankas, RFID, GPS, Tilt sensor, LM35
Item Type: | Karya Ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Mesin |
Depositing User: | admin repository upstegal |
Date Deposited: | 11 Sep 2023 04:42 |
Last Modified: | 11 Sep 2023 04:42 |
URI: | http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/7385 |
Actions (login required)
View Item |