MOCHAMAD IFTAH RIZIQ, . (2024) PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA BAYU SEBAGAI ALTERNATIF ENERGI BARU TERBARUKAN UNTUK MENYALAKAN LIGHT TRAP DI KABUPATEN BREBES. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.
Text
COVER-BAB 3_Mochamad Iftah Riziq_6419500024 - Mochamad Iftah Riziq.docx Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
|
Text
BAB 4-BAB 5_Mochamad Iftah Riziq_6419500024 - Mochamad Iftah Riziq.docx Restricted to Repository staff only Download (36kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA-LAMPIRAN_Mochamad Iftah Riziq_6419500024 - Mochamad Iftah Riziq.docx Download (856kB) |
Abstract
MOCHAMAD IFTAH RIZIQ, 2024. “PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA BAYU SEBAGAI ALTERNATIF ENERGI BARU TERBARUKAN UNTUK MENYALAKAN LIGHT TRAP DI KABUPATEN BREBES” Teknik Mesin Universitas Pancasakti Tegal. Energi adalah salah satu kebutuhan hidup manusia yang sangat penting untuk kebutuhan dalam jumlah besar tetapi diharapkan biaya yang rendah. Salah satu pemanfaatan energi baru terbarukan adalah energi angin, dimana angin dapat menggerakan turbin. Turbin tersebut dapat menggerakan generator untuk menghasilkan energi listrik. Di Kabupaten Brebes – Jawa Tengah para petani selain menggunakan pestisida untuk tanamannya mereka juga menggunakan alat pengendalian secara fisik dengan menggunakan lampu perangkap (light trap). Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui potensi Pembangkit Listrik Tenaga Bayu di Kabupaten Brebes dan dapat menjadikan sumber alternatif energi pengganti fosil kemudian sumber daya listrik yang dihasilkan oleh generator pada turbin angin vertikal digunakan untuk menyalakan light trap. Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah metode penelitian deskriptif. Penelitian dengan memperoleh variable dalam bentuk angka. Penelitian deskriptif kualitatif bermaksud untuk fenomena atau kondisi objek penelelitian dalam bentuk angka-angka. Pada penelitian ini kondisi angin di Kabupaten Brebes yang diperoleh melalui pengukuran angin. Hasil penelitian menunjukan bahwa angin yang terkecil terjadi pada hari pertama pada waktu 12.00-13.00 dengan kecepatan angin 4,29 m/s dan daya yang dihasilkan 0,68 watt kemudian angin terbesar terjadi pada hari ketiga pada waktu 08.00-09.00 dengan kecepatan angin 5,46 m/s dan daya yang dihasilkan 1,5 watt. Berdasarkan tabel 4.1 dengan kecepatan tertinggi 5,46 m/s mendapatkan kecepatan putaran poros 87 rpm dan kecepatan putaran generator 142,3 rpm. Dari data perhitungan dapat disimpulkan bahwa energi kinetik angin yaitu 59,62 Joule, daya angin yaitu 6,93 watt, daya turbin angin yaitu 70,18 watt, dan efisiensi dari generator turbin angin vertikal yaitu 21%. Kata kunci : Energi baru terbarukan, light trap, turbin angin vertikal.
Item Type: | Karya Ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Mesin |
Depositing User: | Admin Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 07 Mar 2024 06:44 |
Last Modified: | 30 May 2024 01:41 |
URI: | http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/8594 |
Actions (login required)
View Item |