PENGARUH DISIPLIN KERJA, BEBAN KERJA, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA PERAWAT PADA RSUD SURADADI KABUPATEN TEGAL

Lily Rahmawati, . (2024) PENGARUH DISIPLIN KERJA, BEBAN KERJA, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA PERAWAT PADA RSUD SURADADI KABUPATEN TEGAL. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
Skripsi_Lily Rahmawati_4120600068_Cover-Bab 3 - Lily Rahmawati.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Skripsi_Lily Rahmawati_4120600068_Bab 4-5 - Lily Rahmawati.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Skripsi_Lily Rahmawati_4120600068_Cover-Bab 3 - Lily Rahmawati.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Skripsi_Lily Rahmawati_4120600068_Daftar Pustaka-Lampiran - Lily Rahmawati.pdf

Download (3MB)

Abstract

Lily Rahmawati, 2024, Pengaruh Disiplin Kerja, Beban Kerja, dan Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Perawat Pada RSUD Suradadi Kabupaten Tegal. Sumber daya manusia merupakan suatu aset penting yang dimiliki oleh suatu organisasi atau perusahaan. Tanpa adanya sumber daya manusia, kegiatan dalam perusahaan tidak akan berjalan dengan lancar karena manusia selalu berperan sebagai perencana, pelaku, dan penentu demi terwujudnya tujuan organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja, beban kerja, dan komitmen organisasi terhadap kinerja perawat pada RSUD Suradadi Kabupaten Tegal. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif . Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh perawat RSUD Suradadi Kabupaten Tegal yang berjumlah 117 perawat. Sampel yang diambil berjumlah 100 perawat menggunakan rumus slovin. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa 1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan disiplin kerja terhadap kinerja perawat yang ditunjukkan dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. 2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan beban kerja terhadap kinerja perawat yang ditunjukkan dengan nilai signifikansi 0,004 < 0,05. 3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan komitmen organisasi terhadap kinerja perawat yang ditunjukkan dengan signifikansi 0,011 < 0,05. 4) Terdapat pengaruh positif dan signifikan disiplin kerja, beban kerja dan komitmen organisasi secara simultan terhadap kinerja perawat yang ditunjukkan dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Kata Kunci : Disiplin Kerja, Beban Kerja, Komitmen Organisasi, Kinerja

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen Perusahaan
Depositing User: Admin Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 29 Aug 2024 04:12
Last Modified: 29 Aug 2024 04:12
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/9034

Actions (login required)

View Item View Item