PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA SUBSEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2019 – 2022

Islachatul Melyana, . (2024) PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA SUBSEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2019 – 2022. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
SKRIPSI ISLACHATUL MELYANA_COVER BAB123 - Mohammad Fihkri Azim Ishad.docx

Download (1MB)
[img] Text
SKRIPSI ISLACHATUL MELYANA_BAB IV&V - Mohammad Fihkri Azim Ishad.docx

Download (247kB)
[img] Text
SKRIPSI ISLACHATUL MELYANA_DAFTAR PUSTAKA&LAMPIRAN - Mohammad Fihkri Azim Ishad.docx

Download (150kB)

Abstract

Islachatul Melyana, 2024, “Pengaruh Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan Pada Subsektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2019-2022”. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan makanan dan minuman. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di BEI 2019-2022. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan data SPSS melalui situs resmi BEI. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis regresi linear berganda. Berdasarkan Hasil penelitian ini menunjukan bahwa 1) kepemilikan manajerial berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan. (2) kepemilikan institusional berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. (3) ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. (4) kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan ukuran perusahaan secara simultan berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu: 1) Berdasarkan hasil uji hipotesis (uji t) pada variabel kepemilikan manajerial terhadap nilai perusahan bahwa nilainya signifikan uji t sebesar 0,001 < 0,05 serta nilai tterhitung -3,488 < 2,00404 maka hipotesis diterima yang artinya kepemilikan manajerial berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan pada terhadap BEI yang terdaftar di subsector makanan dan minuman tahun 2019-2022. 2) Berdasarkan hasil uji hipotesis (uji t) pada variabel kepemilikan institusional terhadap nilai perusahan bahwa nilainya signifikan uji t sebesar 0.008 < 0,05 serta nilai tterhitung -2.719 < 2,00404 maka hipotesis diterima yang artinya kepemilikan institusional berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan pada terhadap BEI yang terdaftra di subsector makanan dan minuman tahun 2019-2022. 3) Berdasarkan hasil uji hipotesis (uji t) pada variabel ukuran perusahaan terhadap nilai perusahan bahwa nilainya tidak signifikan sebesar 0.059 > 0,05. Dapat disimpulkan bahwa H3 ditolak yang artinya ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan pada terhadap BEI yang terdaftra di subsector makanan dan minuman tahun 2019-2022. Kata Kunci : Pengaruh Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Ukuran perusahaan dan Nilai Perusahaan.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen Perusahaan
Depositing User: Admin Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 29 Aug 2024 04:15
Last Modified: 29 Aug 2024 04:15
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/9065

Actions (login required)

View Item View Item