PENGARUH RASIO PASAR, RASIO PROFITABILITAS DAN RASIO SOLVABILITAS TERHADAP RETURN SAHAM PADA INDUSTRI PERHOTELAN DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015 - 2019

FURQON, MAULANA (2020) PENGARUH RASIO PASAR, RASIO PROFITABILITAS DAN RASIO SOLVABILITAS TERHADAP RETURN SAHAM PADA INDUSTRI PERHOTELAN DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015 - 2019. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
SKRIPSI MAULANA FURQON.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Maulana Furqon. 2020. Pengaruh Rasio pasar, Rasio Profitabilitas dan Rasio Solvabilitas Terhadap Return Saham Pada Industri Perhotelan Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015 – 2019. Investasi adalah komitmen atas sejumlah dana atau sumber daya lainnya yang dilakukan pada saat ini dengan tujuan memperoleh sejumlah keuntungan di masa yang akan datang. Tujuan yang ingin dicapai investor dalam kegiatan investasi pasar modal adalah untuk mendapatkan keuntungan (return) yang optimal. Analisis return saham dapat dilakukan dengan menggunakan pendekatan dasar yaitu analisis fundamental. Berbagai jenis faktor fundamental tersebut diantaranya dilihat dari data keuangan, data pangsa pasar, dan siklus bisnis. Beberapa faktor fundamental yang dipilih peneliti dalam penelitian ini adalah rasio keuangan yang meliputi rasio pasar, rasio profitabilitas dan rasio solvabilitas Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode dokumentasi Sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, uji parsial, uji simultan, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini adalah 1) berdasarkan hasil perhitungan uji parsial rasio pasar terhadap return saham di peroleh nilai probabilitas signifikansi sebesar 0,027 < 0,05 2) berdasarkan hasil perhitungan uji parsial rasio profitabilitas terhadap return saham di peroleh nilai probabilitas signifikansi sebesar 0,377 > 0,05 3) berdasarkan hasil perhitungan uji parsial rasio solvabilitas terhadap return saham di peroleh nilai probabilitas signifikansi sebesar 0,042 < 0,05 4) berdasarkan hasil perhitungan uji simultan rasio pasar, rasio profitabilitas dan rasio solvabilitas terhadap return saham di peroleh nilai probabilitas signifikansi sebesar 0,035 < 0,05. Kesimpulan penelitian ini adalah 1) terdapat pengaruh rasio pasar terhadap return saham. 2) tidak terdapat pengaruh rasio profitabilitas terhadap return saham. 3) terdapat pengaruh rasio solvabilitas terhadap return saham 4) terdapat pengaruh secara bersama-sama terhadap return saham. Kata kunci : Rasio Pasar, Rasio Profitabilitas, Rasio Solvabilitas, Return Saham =============================================================================================== ABSTRACT Maulana Furqon. 2020. Effects of Market Ratios, Profitability Ratios and Solvency Ratios on Stock Returns in the Hospitality Industry on the Indonesia Stock Exchange in 2015 - 2019. Investment is a commitment to a number of funds or other resources carried out at this time with the aim of obtaining a number of benefits in the future. The objective that investors want to achieve in capital market investment activities is to obtain optimal returns. Stock return analysis can be done using a basic approach, namely fundamental analysis. The various types of fundamental factors include financial data, market share data, and business cycles. Some of the fundamental factors chosen by researchers in this study are financial ratios which include market ratios, profitability ratios and solvency ratios The research method used in this research is quantitative research methods. Data collection in this study was carried out using the documentation method. The data analysis method used was descriptive analysis, classical assumption test, multiple regression analysis, partial test, simultaneous test, and the coefficient of determination. The results of this study are 1) based on the results of the calculation of the partial test of the market ratio to stock returns, the significance probability value is 0.027 <0.05 2) based on the results of the partial test calculation of the profitability ratio to stock returns, the significance probability value is 0.377> 0.05. 3) based on the results of the calculation of the partial test of the solvency ratio to stock returns, the significance probability value is 0.042 <0.05 4) based on the results of the simultaneous test calculation of market ratios, profitability ratios and solvency ratios to stock returns, the significance probability value is 0.035 <0 , 05. The conclusions of this study are 1) there is an effect of market ratios on stock returns. 2) there is no effect of profitability ratio on stock returns. 3) there is an effect of the solvency ratio on stock returns 4) there is a joint influence on stock returns. Keywords: Market Ratio, Profitability Ratio, Solvency Ratio, Stock Return

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen Perusahaan
Depositing User: Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 21 Feb 2021 11:18
Last Modified: 10 Jan 2023 02:12
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/3167

Actions (login required)

View Item View Item