PEMBUATAN PROTOTYPE MEJA PENYETRIKA LAUNDRY SEMI OTOMATIS MENGGUNAKAN KONSEP DESAIN PRODUK DAN PENERAPAN ERGONOMI

MISNA ROSTIANI, . (2021) PEMBUATAN PROTOTYPE MEJA PENYETRIKA LAUNDRY SEMI OTOMATIS MENGGUNAKAN KONSEP DESAIN PRODUK DAN PENERAPAN ERGONOMI. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
Skripsi Misna R_revisi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (219kB)

Abstract

Misna Rostiani, 2021 “Pembuatan Prototype Meja Penyetrika Laundry Semi Otomatis Menggunakan Konsep Desain Produk dan Penerapan Ergonomi”. Laporan Skripsi Teknik Industri Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Pancasakti Tegal 2021. Tinggi meja setrika yang tidak pas dengan postur tubuh dan posisi kerja yang statis, menjadi penyebab munculnya keluhan yang dirasakan penyetrika laundry di lokasi penelitian yang berada di wilayah Kecamatan Dukuhturi, Kabupaten Tegal. Penelitian ini berfokus pada pembuatan prototype meja setrika laundry yang dirancang menggunakan konsep desain produk dan sesuai penerapan ergonomi, dimana bertujuan untuk mengurangi keluhan tersebut. Ukuran rancangan meja setrika ideal diperoleh dari pengukuran dimensi antropometri tubuh setiap responden. Dimensi antropometri yuang diukur meliputi dimensi Jangkauan Tangan ke Depan, Rentangan Tangan, Tinggi Siku Berdiri, Tinggi Siku Duduk, dan Tinggi Popliteal, dimana hasil pengolahan data nilai persentil yang dipilih dan pertimbangan allowance ditetapkan sebagai ukuran meja baru. Hasil penelitian berupa prototype meja setrika ergonomis yang memiliki konsep meja bertumpuk (dobel rangka), dimana meja tersebut dapat digerakkan naik dan turun secara semi otomatis hanya dengan menekan saklar sesuai ketinggian meja yang diinginkan. Spesifikasi aktuator yang digunakan yaitu jenis linier listrik dengan ukuran stroke length 300 mm, kecepatan gerak 20 mm/s, dan mampu meopang beban hingga 500 N. Prototype ini diharapkan memudahkan pemakaian meja setrika baik dalam posisi kerja berdiri maupun duduk, agar aman dan nyaman selama bekerja. Kata kunci: konsep, meja setrika laundry, ergonomi

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Depositing User: Admin Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 04 Nov 2021 03:00
Last Modified: 02 Feb 2022 07:10
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/4094

Actions (login required)

View Item View Item