ANALISA KONSUMSI DAYA MOTOR LISTRIK PADA SEPEDA MOTOR HYBRID DENGAN VARIASI LAJU KECEPATAN BERBASIS MICROCONTROLLER

FAUZI, AHMAD (2020) ANALISA KONSUMSI DAYA MOTOR LISTRIK PADA SEPEDA MOTOR HYBRID DENGAN VARIASI LAJU KECEPATAN BERBASIS MICROCONTROLLER. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
SKRIPSI AHMAD FAUZI 6416500008.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Ahmad Fauzi, 2020, “Analisa Konsumsi Daya Motor Listrik Pada Sepeda Motor Hybrid Dengan Variasi Laju Kecepatan Berbasis Microcontroller ” Laporan Skripsi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Pancasakti Tegal 2020. Sepeda motor hybrid merupakan salah satu solusi alternatif saat ini dalam mengatasi keterbatasan bahan bakar minyak yang tidak dapat diperbaharui, sistem hybrid dapat dijadikan solusi alternatif dalam menekan konsumsi bahan bakar dan juga mengurangi emisi gas buang, kendaraan hybrid memadukan dua macam penggerak yaitu mesin berbahan bakar minyak dan motor listrik. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen melakukan analisa dan data hasil pengujiannya berdasarkan rumus-rumus. dan penulis tedapat dua kegiatan, yaitu proses perencanaan dan perancangan sepeda motor hybrid, Pengujian ini dilakukan untuk mengetahui seberapa besar daya input motor listrik dengan beberapa variable yaitu pada kecepatan 10 km/jam, 15 km/jam, 20 km/jam, pada pembuatan sepeda motor hybrid dilakukan melalui beberapa tahap yaitu tahap pengumpulan komponen elektronik, pemrograman, perakitan dan pengujian. Hasil penelitian ini menunjukan Pengujian rata-rata tegangan, arus dan daya terhadap beban total 170,2 kg pada kecepatan 10 km/jam yaitu nilai tegangan 49,21 Volt, arus 3,16 Ampere, Daya 155,7 Watt, data pada kecepatan 15 km/jam nilai tegangan 48,86 Volt, arus 4,59 Ampere, dan daya 224,6 Watt. Sedangkan nilai tertinggi pada tegangan, arus dan daya pada kecepatan maksimum 20 km/jam dengan nilai tegangan 48,34 Volt, arus 6,41 Ampere, daya 309,9 Watt hal ini karena motor listrik semakin kencang dan di beri beban sehingga daya yang dikonsumsi lebih tinggi. Kata Kunci : Sepeda Motor Hybrid, Alternatif, dan Daya Motor Listrik ================================================================================================================== Ahmad Fauzi, 2020, "Analysis of Electric Motor Power Consumption in Hybrid Motorbikes with Speed-Based Variations of Microcontroller" Thesis Report of Mechanical Engineering, Faculty of Engineering, Pancasakti University, Tegal 2020. Hybrid motorbike is one of the alternative solutions at this time in overcoming the limitations of non-renewable fuel oil, hybrid systems can be used as an alternative solution to reduce fuel consumption and also reduce exhaust emissions, hybrid vehicles combine two kinds of drives, namely oil-fueled engines and electric motor. The method used is an experimental method to analyze and test results based on formulas. and the author has two activities, namely the process of planning and designing a hybrid motorcycle, this test is carried out to find out how much the input power of an electric motor with several variables, namely at speeds of 10 km / h, 15 km / h, 20 km / h, on bicycle manufacturing hybrid motor is done through several stages, namely the stage of gathering electronic components, programming, assembly and testing The results of this study indicate that the average voltage, current and power testing of a total load of 170.2 kg at a speed of 10 km / hr is a voltage value of 49.21 Volts, current 3.16 Amperes, 155.7 Watt Power, data at a speed of 15 km / hour rated voltage is 48.86 Volts, current is 4.59 Amperes, and power is 224.6 Watts. While the highest value on voltage, current and power at a maximum speed of 20 km / h with a voltage value of 48.34 Volts, current 6.41 Amperes, power 309.9 Watt this is because the electric motor is faster and is given a load so that power is consumed higher. Keywords: Hybrid Motorcycle, Alternative, and Electric Motor Power

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Mesin
Depositing User: ahmad fauzi fauzi
Date Deposited: 13 Feb 2020 04:40
Last Modified: 10 Jan 2023 02:08
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/864

Actions (login required)

View Item View Item