Haritsatwika Hayyu Wicaksana, . (2021) ANALISIS RASIO KEUANGAN UNTUK MENGUKUR KINERJA AKUNTANSI PEMERINTAHAN DAERAH (Studi Kasus Pada Pemerintah Daerah Kabupaten Tegal Tahun 2016-2019). Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.
Text
SKRIPSI_Haritsatwika Hayyu W._4317500157 - Haritsatwika Hayyu Wicaksana.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Haritsatwika Hayyu Wicaksana, 2021, Analisis Rasio Keuangan Untuk Mengukur Kinerja Akuntansi Pemerintahan Daerah (Studi Kasus Pada Pemerintah Daerah Kabupaten Tegal Tahun 2016-2019). Pemerintah Daerah sebagai pihak yang menjalankan roda pemerintahan, pembangunan dan pelayanan terhadap masyarakat akan melakukan pertanggung jawaban melalui laporan keuangan. Pemerintah daerah dituntut agar mampu membangun ukuran kinerja yang baik untuk bahan evaluasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kinerja Akuntansi Pemerintahan pada Pemerintah Daerah Kabupaten Tegal tahun 2016-2019 berdasarkan rasio efektivitas PAD, rasio efisiensi belanja, rasio kemandirian keuangan daerah, rasio keserasian belanja dan rasio pertumbuhan pendapatan serta analisis trend. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder berupa Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Tegal tahun 2016-2019. Teknik analisis datanya yaitu mengukur kinerja akuntansi pemerintahan dengan dihitung menggunakan beberapa rasio keuangan dan analisis trend. Dari penelitian yang dilakukan diperoleh hasil bahwa Kinerja Akuntansi Pemerintahan pada Pemerintah Daerah Kabupaten Tegal tahun 2016-2019, (1) Rasio Efektivitas PAD dikategorikan cukup efektif dengan nilai sebesar 97,07%; (2) Rasio Efisiensi Belanja dikategorikan kurang efisien dengan nilai sebesar 91,04%; (3) Rasio Kemandirian Keuangan Daerah dikategorikan sangat rendah dengan nilai sebesar 19,75%; (4) Rasio Keserasian Belanja masih mengutamakan prioritas untuk alokasi belanja operasi sebesar 78,38% lebih besar dibandingkan dengan rasio belanja modal sebesar 21,38%; (5) Rasio Pertumbuhan Pendapatan menunjukkan bahwa Kabupaten Tegal belum mampu mempertahankannya, sehingga hasilnya cenderung tidak stabil. Kata Kunci : Rasio Keuangan dan Kinerja Akuntansi Pemerintahan.
Item Type: | Karya Ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Depositing User: | Admin Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 29 Nov 2021 06:32 |
Last Modified: | 02 Feb 2022 07:44 |
URI: | http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/4241 |
Actions (login required)
View Item |