SISTEM PEMILIHAN UMUM ANGGOTA DPRD KOTA TEGAL BERBASIS KESETARAAN DAN KEADILAN GENDER PERIODE 2019-2024

HESTI KHUSNUL MUFIDA, . (2024) SISTEM PEMILIHAN UMUM ANGGOTA DPRD KOTA TEGAL BERBASIS KESETARAAN DAN KEADILAN GENDER PERIODE 2019-2024. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
COVER-BAB 2_Scan - Hesti Khusnul.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (536kB)
[img] Text
BAB III - Hesti Khusnul.docx
Restricted to Repository staff only

Download (150kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA dan Lampiran - Hesti Khusnul.docx

Download (22kB)

Abstract

Kebijakan kuota 30% sangatlah memberikan keuntunga bagi perempuan dikarenakan ada harapan untuk mampu meningkatkan jumlah perempuan berpartisipasi dibidang politik. Perempuan masih menjadi kelompok marginal dalam ruang pengambilan keputusan. Hal ini terlihat dari proporsi perempuan pada posisi tertentu di eksekutif, legislatif, dan yudikatif sangat rendah, yaitu kurang dari 20%. Penelitian ini bertujuan : (1) Untuk mengetahui pelaksanaan pemilu anggota DPRD Kota Tegal periode tahun 2019-2024 berbasis kesetaraan dan keadilan gender. (2) Untuk mengetahui hambatan kesetaraan dan keadilan gender di DPRD Kota Tegal. Jenis penelitian adalah penelitian kepustakaan yang bersifat normatif empiris dengan pendekatan yang digunakan dalam penelitian merupakan penelitian normatif empiris yang menekankan pada norma hukum yang berlaku dimasyarakat. Teknis pengumpulan datanya melalui data primer yang dilakukan melalui observasi langsung masyarakat, dan dianalisis dengan cara analisis kualitatif dengan cara menguraikan data dengan menggunakan kalimat sehingga memudahkan interpretasi data dan pemahaman hasil analisis, kemudian ditarik kesimpulan berdasarkan data-data yang sudah ada. Hasil penelitian menunjukan kedudukan perempuan pada kursi parlemen sudah tidak menjadi hal yang luar biasa dan hal aneh lagi di masyarakat dan pemerintah kota Tegal sendiri. Dalam situasi ini partai politik terus memberikan kandidat terbaik untuk berjuang pada pemilihan umum DPRD Kota Tegal, pemberian pelatihan dan seleksi yang tidak dibedakan ini dapat mempersembahkan hak, dan peluang yang adil dan sejajar antara laki-laki dan perempuan untuk berkontribusi didalam pemilihan umum. Diperlukan perlindungan hukum bagi keterwakilan perempuan di dalam pemilihan umum legislatif dikarenakan konstitusionalisme menegaskan bahwa pemerintahan merupakan suatu kumpulan kegiatan yang diselenggarakan untuk atas nama rakyat dan berdasarkan UUD 1945. Kata kunci: Pemilihan Umum, Keadilan dan Kesetaraan Gender, DPRD Kota Tegal

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Pascasarjana > S2 Ilmu Hukum
Depositing User: Admin Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 02 Apr 2024 04:21
Last Modified: 29 May 2024 02:02
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/8733

Actions (login required)

View Item View Item