PENGARUH KUALITAS ASET, RENTABILITAS, SENSITIVITAS RISIKO PASAR, EFISIENSI OPERASIONAL, DAN LEVERAGE TERHADAP RASIO KECUKUPAN MODAL PADA SUB SEKTOR PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2019-2023

Tegar Pratama Putra, . (2024) PENGARUH KUALITAS ASET, RENTABILITAS, SENSITIVITAS RISIKO PASAR, EFISIENSI OPERASIONAL, DAN LEVERAGE TERHADAP RASIO KECUKUPAN MODAL PADA SUB SEKTOR PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2019-2023. Skripsi thesis, Universitas Pancasakti Tegal.

[img] Text
SKRIPSI COVER, BAB 1-3 - Tegar Pratama.docx

Download (397kB)
[img] Text
SKRIPSI BAB 4&5 - Tegar Pratama.docx

Download (218kB)
[img] Text
SKRIPSI DAPUS&LAMPIRAN - Tegar Pratama.docx

Download (246kB)

Abstract

Tegar Pratama Putra, 2024, Pengaruh Kualitas Asset, Rentabilitas, Sensitivitas Risiko Pasar, Efisiensi Operasional, dan Leverage Terhadap Rasio Kecukupan Modal Pada Sub Sektor Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2019-2023. Perbankan merupakan perusahaan yang benar-benar menunjang perekonomian Indonesia secara keseluruhan, baik dalam memberikan layanan kredit kepada usaha mikro maupun sebagai media penyimpanan dana nasabah secara aman. Nilai Capital Adequacy Ratio (CAR) dari tahun 2019 sampai 2021 mengalami kenaikan sedangkan pada tahun 2022 mengalami penurunan yang menunjukkan kemampuan bank yang cukup baik dalam menyerap risiko. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Kualitas Asset, Rentabilitas, Sensitivitas Risiko Pasar, Efisiensi Operasional, dan Leverage Terhadap Rasio Kecukupan Modal Pada Sub Sektor Perbankan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2019-2023. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan data sekunder. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 47 perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2019-2023. Metode pengembalian sampel menggunakan Teknik purposive sampling, sebanyak 30 perbankan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS versi 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial kualitas asset dan leverage berpengaruh terhadap rasio kecukupan modal. Sedangkan rentabilitas, sensitivitas risiko pasar, dan efisiensi operasional tidak berpengaruh terhadap rasio kecukupan modal. Sementara itu, secara simultan variabel Kualitas Asset, Rentabilitas, Sensitivitas Risiko Pasar, Efisiensi Operasional, dan Leverage berpengaruh terhadap Rasio Kecukupan Modal. Kata Kunci: Kualitas Asset, Rentabilitas, Sensitivitas Risiko Pasar, Efisiensi Operasional, Rasio Kecukupan Modal.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen Perusahaan
Depositing User: Admin Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 22 Aug 2024 05:04
Last Modified: 22 Aug 2024 05:04
URI: http://repository.upstegal.ac.id/id/eprint/8981

Actions (login required)

View Item View Item